Kebaca.com - Apakah good people pernah merasakan nyeri pada leher dan pundak disertai dengan kaku atau tegang pada bagian tubuh tersebut? Bahkan sampai sakit kepala.
Ternyata Kondisi ini dapat disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari cedera pada leher hingga penyakit tertentu. Untuk meredakan gejala tersebut, dapat dilakukan penggunaan kompres dan mengonsumsi obat-obatan.
Leher terdiri dari struktur otot, tulang, pembuluh darah, saraf, ligamen, dan rongga tulang belakang. Struktur tersebut memungkinkan leher untuk bergerak dengan fleksibel, mengalirkan darah dari dan menuju kepala, serta menopang beban kepala.
Namun, terdapat kemungkinan struktur leher mengalami cedera atau kelainan yang menyebabkan timbulnya nyeri pada leher dan pundak.
Berikut merupakan beberapa penyebab nyeri pada leher dan pundak:
Baca Juga: Mengenal Blockchain dan Manfaatnya di Dunia Bisnis
Ketegangan otot
Beberapa faktor dapat menyebabkan ketegangan pada otot leher yang memicu terjadinya nyeri pada leher dan pundak, seperti penggunaan otot leher yang berlebihan, posisi tidur yang tidak baik, membaca sambil tiduran, kejang otot pada leher, dan terlalu lama menunduk.
Cedera kepala dan leher
Cedera pada kepala dan leher menjadi penyebab utama terjadinya nyeri pada leher dan pundak.
Cedera pada leher yang menyebabkan kepala tersentak (whiplash) atau cedera yang membuat leher tertekuk dapat merusak otot, tulang, dan saraf leher sehingga menyebabkan nyeri.
Gangguan pada persendian tulang leher