Kebaca-Dusun semilir ecopark adalah salah satu terobosan wisata yang tergolong baru di Semarang, Jawa Tengah. Dikenal dengan banyaknya fasilitas liburan yang akan memanjakan setiap pengunjungnya. Terlebih lagi pihak pengelola sangat memperhatikan interaksi dengan pengunjung. Mereka benar-benar membuat pengunjung merasa nyaman, tenang dan merasa sangat dilayani. Pembaca dapat menghilangkan keraguan di hati untuk mengunjungi tempat ini. hanya disini pembaca dapat menemukan wisata yang lengkap. Mulai dari mengunjungi Spot Selfie, arena bermain keluarga, belanja dan kulineran bahkan sampai dapat menginap di penginapan yang berkonsep sangat kekinian.
Baiklah saat ini kebaca akan membahas tentang penginapan di dusun semilir. Agar pembaca dapat mengetahui sekeren apa sih tempat menginap disini. Yuk simak sekarang juga!.
Baca Juga: 4 hal yang membuat liburanmu cukup di dusun semilir aja
Dusun The Villas
Dusun the villas merupakan tempat yang baru dibangun dibandingkan dengan fasilitas lain di dusun semilir. Penginapan ini sengaja dibangun pihak dusun semilir untuk para pengunjung yang ingin menginap, terutama yang ingin bermain di dusun semilir tapi tidak pakai jauh.
Lokasi Yang Dekat
Dusun the villas sangat direkomendasikan untuk pembaca yang ingin bermalam dan tidak jauh dari dusun semilir. Biasanya sangat cocok untuk wisatawan yang berasal dari luar kota Semarang. Lokasinya sangat dekat dengan dusun semilir ecopark, bagaimana tidak dekat jika letaknya tepat berada di dekat pintu masuk dusun semilir.
Arsitektur Yang Instagramable
Dusun The Villas dirancang dengan arsitektur yang nyaman dan instagramable. Dibangun dengan menawarkan view gunung dan kolam renang yang berada tepat di depan pintu penginapan, membawa kesan yang sangat natural. Pembaca akan terasa seperti menginap resort mewah yang dibangun di atas pantai.
Kolam Renang Pribadi
Kolam renang yang disajikan tepat berada di depan pintu masuk membuat kapan saja ingin berenang dan bermain air dapat pembaca lakukan disini. Akan sangat terasa seperti berenang di kolam pribadi. Jadi mau berenang tengah malam pun tidak ada yang akan melarang dan marah. Apalagi sampai menutup kolam renang karena ada jam bukanya. Jadi kolam renang ini benar-benar tersedia 24 jam.
Harga Sewa Setara Dengan Fasilitas
Penginapan ini juga melengkapi fasilitasnya dengan TV LED, lampu gantung, meja kerja dan tempat tidur yang nyaman. Harga yang dikenakan pun sudah termasuk sarapan untuk 2 orang. Harga penginapan dibedakan menjadi dua sesi, yaitu sesi hari biasa dan sesi weekend dan hari libur.